Otak merupakan organ yang paling rumit dan memiliki fungsi penting dalam mengelola seluruh kegiatan tubuh. Meskipun beratnya hanya sekitar 2,5% dari berat tubuh kita tetapi otak bertanggung jawab untuk mengatur seluruh kegiatan tubuh dan juga pemikiran kita. Otak yang sehat berpengaruh pada kerja seluruh organ lainnya bahkan juga berpengaruh pada mental. Otak manusia terdiri dari beberapa bagian yang memiliki fungsi penting. Apa sajakah bagian-bagian dari otak?
Inilah Bagian-Bagian Otak Beserta Fungsinya
Otak merupakan organ penting manusia berwarna abu-abu yang dilindungi oleh tengkorak keras dan tebal. Selain itu otak juga dilindungi oleh cairan dan membran sehingga lebih terjaga dan aman dari berbagai benturan keras. Berikut adalah bagian-bagian otak beserta fungsinya:
1. Cerebrum (Otak besar)
Celebrum atau otak besar merupakan bagian otak yang terbesar dan memiliki fungsi yang paling krusial dibandingkan dengan bagian otak lainnya. Otak besar adalah pusat utama syaraf dan memegang peranan penting seperti memori, intelegensi, pertimbangan, dan kesadaran. Bagian otak ini terdiri dari dua bagian yaitu belahan bagian kiri dan juga bagian kanan. Otak pada belahan bagian kiri berfungsi mengatur kerja tubuh bagian kanan, sedangkan otak belahan kanan berperan dalam mengatur kerja tubuh bagian kiri. Kedua belahan otak ini terbagi menjadi 4 lobus yaitu temporal, pariental, frontal, dan okspital.
2. Cerebellum (Otak kecil)
Cerebellum atau otak kecil merupakan bagian otak yang terletak di bagian atas batang otak dan dibawah lobus okspitalis. Otak ini memiliki fungsi yang sangat vital yaitu sebagai pusat dalam kemampuan motorik dan juga sebagai pusat keseimbangan. Jika bagian otak ini mengalami gangguan dapat mengakibatkan rusaknya koordinasi otot dan berkurangnya kadar oksigen yang masuk dalam otak sehingga dapat menyebabkan vertigo.
3. Diensefalon (Otak depan)
Diensefalon atau otak depan merupakan otak yang berfungsi dalam memproses rangsang dan mendorong tubuh untuk bereaksi dalam menerima rangsang. Beberapa kativitas tubuh sebagai reaksi dari kerja otak depan ini adalah melihat, mendengar, mengunyah, keseimbangan tubuh, menelan, tersenyum, dan reaksi lainnya.
4. Mesencephalon (Otak tengah)
Mesencephalon atau otak tengah merupakan bagian otak yang terdiri atas tektum dan celebral peduncle. Fungsi otak tengah ini yaitu sebagai pengatur proses penglihatan dan pendengaran karena didalam tektum terdapat syaraf pengatur penglihatan dan pendengaran, selain itu otak tengah juga berfungsi dalam lintasan reflex dan sistem homeostasis yang dikendalikan oleh celebral peduncle.
5. Myelencephalon (Otak belakang)
Bagian terakhir dari otak adalah myelencephalon atau otak belakang. Bagian otak ini terdiri dari sumsum lanjutan, otak kecil, dan jembatan varol. Fungsi dari masing-masing bagian otak balakang ini yaitu:
• Sumsum lanjutan berfungsi dalam mengatur denyut jantung, mengatur saluran pernafasan, mengatur tekanan udara, mengontrol suhu tubuh, sebagai pusat reflex fisiologi, dan lainnya
• Otak kecil memiliki fungsi sama dengan sumsum lanjutan dan mendorong kerja sumsum lanjutan dalam mengontrol kerjanya.
• Jembatan varol merupakan syaraf yang menghubungkan otak kecil dan otak besar serta menghubungkan lobus kanan dan kiri.
Meskipun otak merupakan organ yang tidak bergerak tetapi kerjanya sangat besar sehingga membutuhkan lebih banyak energi dari pada organ tubuh lainnya. Energi yang dibutuhkan oleh otak dikirim melalui pembuluh darah yang menuju ke otak. Otak menggunakan 20% dari seluruh energi yang dibutuhkan oleh tubuh.
Demikian informasi seputar bagian-bagian otak beserta fungsinya yang dapat menambah wawasan kita seputar pentingnya kerja otak bagi tubuh manusia.
Otak merupakan organ penting manusia berwarna abu-abu yang dilindungi oleh tengkorak keras dan tebal. Selain itu otak juga dilindungi oleh cairan dan membran sehingga lebih terjaga dan aman dari berbagai benturan keras. Berikut adalah bagian-bagian otak beserta fungsinya:
1. Cerebrum (Otak besar)
Celebrum atau otak besar merupakan bagian otak yang terbesar dan memiliki fungsi yang paling krusial dibandingkan dengan bagian otak lainnya. Otak besar adalah pusat utama syaraf dan memegang peranan penting seperti memori, intelegensi, pertimbangan, dan kesadaran. Bagian otak ini terdiri dari dua bagian yaitu belahan bagian kiri dan juga bagian kanan. Otak pada belahan bagian kiri berfungsi mengatur kerja tubuh bagian kanan, sedangkan otak belahan kanan berperan dalam mengatur kerja tubuh bagian kiri. Kedua belahan otak ini terbagi menjadi 4 lobus yaitu temporal, pariental, frontal, dan okspital.
2. Cerebellum (Otak kecil)
Cerebellum atau otak kecil merupakan bagian otak yang terletak di bagian atas batang otak dan dibawah lobus okspitalis. Otak ini memiliki fungsi yang sangat vital yaitu sebagai pusat dalam kemampuan motorik dan juga sebagai pusat keseimbangan. Jika bagian otak ini mengalami gangguan dapat mengakibatkan rusaknya koordinasi otot dan berkurangnya kadar oksigen yang masuk dalam otak sehingga dapat menyebabkan vertigo.
3. Diensefalon (Otak depan)
Diensefalon atau otak depan merupakan otak yang berfungsi dalam memproses rangsang dan mendorong tubuh untuk bereaksi dalam menerima rangsang. Beberapa kativitas tubuh sebagai reaksi dari kerja otak depan ini adalah melihat, mendengar, mengunyah, keseimbangan tubuh, menelan, tersenyum, dan reaksi lainnya.
4. Mesencephalon (Otak tengah)
Mesencephalon atau otak tengah merupakan bagian otak yang terdiri atas tektum dan celebral peduncle. Fungsi otak tengah ini yaitu sebagai pengatur proses penglihatan dan pendengaran karena didalam tektum terdapat syaraf pengatur penglihatan dan pendengaran, selain itu otak tengah juga berfungsi dalam lintasan reflex dan sistem homeostasis yang dikendalikan oleh celebral peduncle.
5. Myelencephalon (Otak belakang)
Bagian terakhir dari otak adalah myelencephalon atau otak belakang. Bagian otak ini terdiri dari sumsum lanjutan, otak kecil, dan jembatan varol. Fungsi dari masing-masing bagian otak balakang ini yaitu:
• Sumsum lanjutan berfungsi dalam mengatur denyut jantung, mengatur saluran pernafasan, mengatur tekanan udara, mengontrol suhu tubuh, sebagai pusat reflex fisiologi, dan lainnya
• Otak kecil memiliki fungsi sama dengan sumsum lanjutan dan mendorong kerja sumsum lanjutan dalam mengontrol kerjanya.
• Jembatan varol merupakan syaraf yang menghubungkan otak kecil dan otak besar serta menghubungkan lobus kanan dan kiri.
Meskipun otak merupakan organ yang tidak bergerak tetapi kerjanya sangat besar sehingga membutuhkan lebih banyak energi dari pada organ tubuh lainnya. Energi yang dibutuhkan oleh otak dikirim melalui pembuluh darah yang menuju ke otak. Otak menggunakan 20% dari seluruh energi yang dibutuhkan oleh tubuh.
Demikian informasi seputar bagian-bagian otak beserta fungsinya yang dapat menambah wawasan kita seputar pentingnya kerja otak bagi tubuh manusia.